Antisipasi Gangguan Kamtibmas Personil Sabhara Polsek Lengkong Polrestabes Bandung Laksanakan Patroli.
Buser Bhayangkara74,” Senin, 1 September 2020 Personil Unit Sabhara Polsek Lengkong Polrestabes Bandung Aiptu Suwarsoyo dan Brigadir Gilang Aditia melaksanakan giat Patroli dengan sasaran jalan raya dan Pemukiman warga dalam rangka mengantisipasi gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) dan Curat, Curas, Curanmor (C3), menyampaikan Himbauan Kepada Satpam di jalan Bongo RW.03 Kelurahan Turangga, agar tetap waspada dan segera melaporkan apabila ada kejadian ke Polsek Lengkong.
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol. Ulung Sampurna Jaya S.I.K.,M.H. Melalui Kapolsek Lengkong Kompol Kusna Djefridja, S.H. Menyampaikan kegiatan ini diharapkan dapat meminimalisir terjadinya tindak kriminalitas, menjaga Kondusifitas kota Bandung serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
《 Iwan 》