POLRES CIANJUR GELAR TABLIGH AKBAR SUBSATGAS KEMITRAAN SATGAS NUSANTARA MENJELANG PELAKSANAAN PILEG DAN PILPRES TAHUN 2019
Upaya meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Alloh SWT/ Tuhan Yang Maha Kuasa , guna terwujudnya situasi Kamtibmas Yang Aman dan Kondusif, serta dalam rangka memperat jalinan silaturahim, Kepolisian Resor (POLRES) Cianjur POLDA JABAR menggelar acara Tabligh Akbar Subsatgas Kemitraan Satgas Nusantara. tahun 2018, bertempat di Halaman Parkir Masjid At – Taqwa Polres Cianjur , Sabtu, 28/ 07/ 2018.*
KAPOLRES CIANJUR, AKBP, Soliyah, S.IK, MH, menuturkan,”
Dalam rangka Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KKYD), Kami jajaran Polres Cianjur menggelar acara Tabligh Akbar ke – 2 di tahun 2018 ini , adalah sebagai ajang Komunikasi guna untuk mempererat jalinan silaturahim antara Kami (POLRI) , TNI , Pemerintah dan Masyarakat. Untuk itu dalamTabligh Akbar ke – 2 di tahun 2018 ini, kami mengambil Tema : ” *Dalam Rangka Mewujudkan Situasi Kamtibmas Yang Kondusif Menjelang Pelaksanaan Pileg dan Pilpres Tahun 2019 di Wilayah Hukum Polres Cianjur.* Intinya kegiatan ini kami gelar guna untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Alloh SWT, khususnya bagi para personil dan jajaran Polres Cianjur . serta dalam upaya mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif menjelang pelaksanaan Pileg dan Pilpres tahun 2019 di wilayah hukum Polres Cianjur. Selanjutnya
Dalam kegiatan Tabligh Akbar ini kami mengundang unsur Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah),TNI , ParaTokoh Masyarakat, Pimpinan Pondok Pesantren, Mahasiswa , Pelajar SLTA , Santri dan Elemen masyarakat lainnya. Intinya Kami menggelar kegiatan (Tabligh Akbar, red) ini guna mengajak kepada masyarakat untuk secara bersama sama meningkatkan sinergitas dan bekerjasama dalam menciptakan situasi Keamanan , Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas, red) yang sejuk, damai serta kondusif menjelang pelaksanaan Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2019 di Wilayah Hukum Polres Cianjur. Dengan tetap menjaga hubungan toleransi dan kerukunan antara umat beragama di Kabupaten Cianjur,
karena ISLAM adalah Agama Rahmatan lil aalamiin , yang mengajak kepada kedamaian dan menghargai perbedaan.” *Tuturnya.*
Selanjutnya Soliyah menambahkan, ” Kegiatan Tabligh Akbar ini terkait juga dengan persiapan Pengamanan Perayaan hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke -73 pada tanggal 17 Agustus 2018 dan Pesta Olah Raga Sea Games 2018 , untuk itu Kami (Polri, red ) mengajak kepada masyarakat untuk bersama sama meningkatkan Kamtibmas guna terciptanya keamanan dan kenyamanan bagi para atlit, baik atlit dari dalam negeri maupun atlit dari mancanegara serta para rombongan dan para officialnya. karena Pengamanan Sea Games ini mempertaruhkan nama baik bangsa dan negara Indonesia di mata dunia.” *Pungkasnya.*
Mubaligh Sebagai Penceramah Agama dalam Kegiatan tersebut diantaranya adalah Ustad, Aswan Faisal dari Jakarta dan KH, Drs, Komarudin dari Kementrian Agama Cianjur, Selanjutnya Tamu undangan yang hadir dan mengikuti acara tersebut, diantaranya adalah Perwakilan Bupati Cianjur , Perwakilan DANDIM 0608 Cianjur, Ketua MUI Kabupaten Cianjur, Perwakilan DPRD Kabupaten Cianjur , Kepala Kejaksaan Negeri Cianjur, Ketua Pengadilan Negeri Cianjur, Ketua Pengadilan Agama Cianjur, Kepala Kementerian Agama Cianjur, para Kabag , Kasat , Kapolsek. Perwira Staf, beserta anggota jajaran Polres Cianjur, para Bhabinkamtibmas Polsek jajaran Polres Cianjur, Ketua, Pengurus , Ranting ,Anggota Bhayangkari Cabang Cianjur ,Para perwakilan Camat dan Kepala Desa /Kelurahan se Kabupaten Cianjur, para Alim Ulama, Pimpinan Pondok Pesantren , Tokoh Masyarakat , Tokoh Pemuda serta Tamu undangan lainnya.
Acara Tabligh Akbar tersebut, dimulai dari jam 8.00 — 11.00 WIB . Adapun Pengisi Acara adalah, MC, oleh Yayan, Pembaca Tawasul oleh, KH, Totoy Gojali,AK,S.Sy, M.Si, Pembaca Ayat Suci AlQur’an (Qori) oleh Aiptu Akbar Faisal anggota Polres Cianjur , Saritilawah Oleh Bripka, Ulpi Alpiani anggota Polsek Cianjur Kota Polres Cianjur dan Pembaca Do’a Tutup oleh KH, Faisal (Pimpinan Pondok Pesantren Gelar) Warung Kondang Cianjur.
Acara berlangsung cukup khidmat.
Terakhir acara di isi dengan Pentas seni Marawis.
Tamu Undangan yang hadir dan mengikuti acara tersebut, kurang lebih dua ribu orang .
(KANG BOB, JABAR )