TEMBUS 2 JUTA UNIT, REALME 2 JADI SMARTPHONE TERLARIS

Realme 2 (Foto Net).
BB74, Jakarta – Indonesia merupakan pasar potensial bagi produsen smartphone dunia. Salah satu yang berkiprah adalah produsen smartphone yang masih tergolong hijau, yakni Realme.
Meski hijau, namun Realme mampu menyuguhkan produk yang menarik dan memikat pengguna smartphone di Indonesia.
Untuk pasar Indonesia, Realme terjual hingga 15.000 unit dalam waktu 10 menit di Lazada selama Festival Belanja Online 11.11. Sementara untuk pasar global, Realme 2 mampu terjual hingga 2 juta unit selama diluncurkan tahun 2018 lalu, Realme 2 laris manis di pasar global.
Mengutip GSMArena, Total penjualan produk Realme sejauh ini mencapai 4 juta yang meliputi Realme 1, Realme C1 dan Realme 2 Pro. Ini disampaikan langsung oleh Relame melalui akun Twitter-nya.
Angka 2 juta tersebut merupakan penjualan terlaris dari produk Realme. Realme 2 ludes terjual sebanyak 200.000 unit di India. Sejauh ini, Indonesia dan India yang medominasi penjualan Realme 2.
Editor: Hw/BB74